Al Quran adalah kalamullah dan kitabulah. AlQuran sebagai petunjuk bagi manusia dalam mengarungi kehidupan di dunia agar selamat. Al Quran diturunkan bukan untuk main-main dan senda gurau. Kaum muslimin haruslah senantiasa berpegang kepada AlQuran agar dapat menjalankan agama Islam dengan sebenarnya.

Sore ini saya menemukan status update salah seorang teman di facebook tentang Al Quran sebagaimana gambar di bawah.

berita tribun

Subhanallah! AlQuran memang Istimewa, Bisa Menebak Tahun Kelahiran Manussia, judulnya. Pada artikel itu disebutkan bahwa jumlah Surat AlQuran yaitu 114 bila dikurangkan dengan umur kita saat ini maka hasilnya adalah Tahun Kelahiran kita.

Di artikel itu menyebutkan contoh, usia Presiden Joko Widodo saat ini 53 tahun. Selanjutnya 114 dikurangkan dengan 53 didapat angka 61 sebagai hasilnya. Selanjutnya 61 adalah tahun kelahiran Joko Widodo, yaitu tahun 1961. Akan tetapi hal itu hanya berlaku untuk penghitungan usia dengan penanggalan sistem Gregorian atau masehi. Tebak-tebakan itu tidak berlaku untuk penanggalan hijriah.

Setelah membaca sekilas, saya pun tertarik mengurangkan angka 114 dengan usia saya saat ini yaitu 31 tahun. 114 - 31 = 83. Cocok sekali dimana tahun kelahiran saya adalah tahun 1983.

Saya tergoda mengcopy dan paste isi artikel itu pada halaman FB saya. Akan tetapi setelah beberapa saat kemudian, terpikir di benak saya takutnya "tebak-tebakan" itu tidak sesuai dengan tujuan diturunkannya AlQuran. Lalu mengapa tebak-tebakan itu bisa benar begitu?

Rupanya "tebakan" itu tidak akan valid jika dilakukan di tahun 2015 dan seterusnya.
114 - 32 = 82 [di tahun 2015 usia saya sudah 32 tahun]
114 - 33 = 81 [di tahun 2016 usia saya sudah 33 tahun]
dan seterusnya.

Mengapa di tahun ini cocok, karena tahun 2014 ujungnya sama dengan jumlah surat AlQuran yang 114. Yaitu 2014 -> 114.

Menyadari hal itu, akhirnya saya pun mendelete posting tentang tebak-tebakan itu. Dan memang AlQuran diturunkan bukan untuk main-main, apalagi sekedar tebak-tebakan gitu.

Astaghfirullahal adzim.


0 Komentar:

Posting Komentar