Khutbah Jumat hari ini saya dengarkan di Masjid Ummu Sakinah Jalan Paseban Raya, Kelurahan Paseban, Kecamatan Senen Jakarta Pusat. Khutbah disampaikan oleh Al Ustadz Syarifudin, MA pada tanggal 18 Januari 2013.

Sumber foto: telukmesjid.blogspot.com

Seperti biasa, Khatib mengajak kaum muslimin untuk meningkatkan iman dan takwa pada Allah SWT. Selanjutnya beliau sedikit mengulas tentang bencana banjir di Jakarta dalam beberapa hari ini. Banyak orang memandangnya sebagai musibah yang besar, tetapi menurut beliau sebenarnya di sana ada hikmah dan pelajaran. Ini merupakan karunia supaya manusia sadar.

Khatib menyampaikan hadits Rasulullah tentang tiga perkara. Apabila tiga ini ada dalam diri seseorang, maka akan merasakan manisnya iman. 

Pertama, mencintai Allah SWT dan Rasul melebihi cintanya pada apapun dan pada siapapun.

Kedua, menintai saudaranya hanya semata-mata karena Allah SWT.

Ketiga, taubatan nasuha. membenci kemaksiatan sebagaimana ia membenci dimasukkan ke dalam neraka.


[18/1/2013]

0 Komentar:

Posting Komentar